News Update :

"Lawan Arsenal, Kami Mutlak Sempurna"

Monday, December 9, 2013

NAPLES – Persaingan tim-tim Eropa untuk menyandang gelar sebagai tim terbaik di Benua Biru akan memasuki tahap akhir untuk fase penyisihan grup pada tengah pekan ini. Laga panas antara Napoli melawan Arsenal akan menjadi laga pamungkas di Grup F.

Secara perolehan poin, tim penghuni peringkat satu hingga tiga di klasemen grup F memang sangat kompetitif. Bagaimana tidak, Arsenal, Borussia Dortmund, dan Napoli hanya berselisih tiga poin dan masih sangat memungkinkan untuk berubah.

Berstatus peringkat tiga, Napoli, melalui Rafa Benitez menekankan kepada para pasukannya untuk bermain sempurna melawan The Gunners yang sedang on fire di kompetisi lokal bila ingin menjaga asa ke babak berikutnya.

“Kami kehilangan konsentrasi untuk set-piece melawan Arsenal, di pertemuan pertama, dan itu semua akan berbeda di pertemuan berikutnya. Kami perlu menjadi sempurna untuk melawan The Gunners. Kami perlu bermain dengan intensitas dan tidak membuat kesalahan dalam pertahanan,” ucap Rafa, dilansir hereisthecity, Minggu (8/12/2013).

“Kami telah memiliki perjalanan yang baik selama Liga Champions. Kami tertarik dengan Arsenal dan Borussia Dortmund dan kami pergi ke pertandingan terakhir dengan segala sesuatu yang maksimal untuk bermain,” sambungnya.

Saat kedua tim bersua di Emirates Stadium, awal Oktober lalu, I Partenopei harus takluk dengan skor 2-0 lewat gol yang dicetak oleh Mesut Ozil dan Olivier Giroud. 

Sumber
 
Share this Article on :

0 comments:

Post a Comment

 

© Copyright SANGARAO 2010 -2011 | Design by Sangarao Group | Published by Sangarao Grup | Powered by sangarao.com.